Minggu, 30 Juli 2023

RAHASIA KEAJAIBAN AIR



Bismillaahir Rahmaanir Rahiim

"DAN KAMI CIPTAKAN DARI AIR SEGALA SESUATU YANG HIDUP." (QS. AL ANBIYA : 30)... Dalam kitab-kitab tafsir klasik, ayat tadi diartikan bahwa tanpa air semua akan mati kehausan. Tetapi di Jepang, Dr. Masaru Emoto dari Universitas Yokohama dengan tekun melakukan penelitian tentang perilaku air.

Jumat, 28 Juli 2023

Gerakan Shalat Membuat Kita Sehat

MENGAPA shalat membuat sehat? Simak penjelasannya ini.

Shalat adalah amalan ibadah yang paling proporsional bagi anatomi tubuh manusia. Gerakan sholat sudah sangat melekat dengan gestur (gerakan khas tubuh)seorang muslim. Namun, pernahkah terpikirkan oleh kita hikmah gerakan sholat atau mukjizat gerakan sholat.

Sudut pandang ilmiah menjadikan sholat gudang obat bagi berbagai jenis penyakit.karena dengan gerakan sholat yang benar dapat kita pahamirahasia gerakan sholat bagi kesehatan.

Saat seorang hamba telah cukup syarat untuk mendirikan sholat, sejak itulah ia mulai menelisik makna dan manfaatnya. Sebab sholat diturunkan untuk menyempurnakan fasilitasNya bagi kehidupan manusia. Setelah sekian tahun menjalankan sholat, sampai di mana pemahaman kita mengenainya?

SEHAT MEMBUAT SEHAT: TAKBIRATUL IHRAM
Postur: berdiri tegak, mengangkat kedua tangan sejajar telinga, lalu melipatnya di depan perut atau dada bagian bawah.

Manfaat: Gerakan ini melancarkan aliran darah, getah bening (limfe) dan kekuatan otot lengan. Posisi jantung di bawah otak memungkinkan darah mengalir lancar ke seluruh tubuh. Saat mengangkat kedua tangan, otot bahu meregang sehingga aliran darah kaya oksigen menjadi lancar.
Kemudian kedua tangan didekapkan di depan perut atau dada bagian bawah. Sikap ini menghindarkan dari berbagai gangguan persendian, khususnya pada tubuh bagian atas.

POSTINGAN UNGGULAN

nnnnn

 nnnnn